ManadoPolitik

Bawaslu Manado Gelar Pelatihan Bagi Para Saksi Parpol 

Bawaslu Kota Manado saat menggelar pelatihan Saksi Partai Politik tingkat Kecamatan se-Kota Manado untuk pemungutan suara pada Pemilu 2024. (Foto: Ridho L Tobing)Bawaslu Kota Manado saat menggelar pelatihan Saksi Partai Politik tingkat Kecamatan se-Kota Manado untuk pemungutan suara pada Pemilu 2024. (Foto: Ridho L Tobing)
Bawaslu Kota Manado saat menggelar pelatihan Saksi Partai Politik tingkat Kecamatan se-Kota Manado untuk pemungutan suara pada Pemilu 2024. (Foto: Ridho L Tobing)

Manado. SUDARA.ID – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado memberikan pelatihan bagi para saksi partai politik (parpol) peserta pemilu tingkat Kecamatan se-Kota Manado di Sintesa Peninsula Hotel Manado, Rabu (7/2/2024) malam.

Pelatihan para saksi parpol ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan saksi parpol agar dapat menjalankan tugas sesuai mekanisme dan kewajiban pokok dengan lebih efektif, sehingga diharapkan Pemilu serentak 2024 dapat berlangsung dengan baik.

Anggota Bawaslu Kota Manado Heard Runtuwene menjelaskan, “Pelatihan saksi parpol ini dilakukan supaya para saksi mengetahui lebih jelas tugas pokok dan fungsi saat berada di lapangan, ada 1.371 TPS se-Kota Manado. Kami berharap materi yang diberikan para narasumber dapat dimengerti dan dapat diterapkan semua saksi yang akan diberi mandat oleh parpol,” ujarnya.

Runtuwene mengingatkan, agar para saksi sebelum pukul 07.00 wita nantinya sudah berada di lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan sebelumnya, dia juga mengingatkan untuk jangan lupa memperhatikan kesehatan.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Manado, Brilliant Maengko saat di wawancarai media disela sela kegiatan mengatakan, “Hari ini Bawaslu melakukan kegiatan pelatihan saksi parpol khusus di tingkat Kecamatan, karena Bawaslu berkewajiban memberikan pelatihan saksi parpol. Ada lima narasumber yang akan memberikan meteri pada kegiatan ini yaitu meraka yang telah mengikuti pelatihan training of trainers dari Bawaslu Provinsi dan Bawaslu RI.” ucap Maengko.

Adapun para peserta yang hadir pada kegiatan ini terdiri dari perwakilan saksi partai politik (parpol) peserta pemilu, Kordinator saksi calon DPD, tim pemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden, pemantau pemilu, penggiat pemilu, dan media.

Exit mobile version