Bitung, Sudara.id – Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Yudhiawan SH SIK MH MSi melakukan kunjungan kerja perdana ke Markas Komando Direktorat Polairud Polda Sulut di Jalan Raya Tandurusa Kecamatan Aertembaga Kota Bitung, Selasa (16/1/2024).
Kedatangan Kapolda Sulut beserta para PJU Polda Sulut disambut langsung oleh Dirpolairud dan seluruh anggota Ditpolairud Polda Sulut.
Pada kunjungan tersebut Kapolda berkesempatan memberikan arahan kepada jajaran Ditpolair udah Sulut mengenai program kebijakan penguatan Polri menuju Indonesia Maju.
Setelah memberikan arahan kepada personel Ditpolairud, Kapolda Yudhiawan mengunjungi Kapal Patroli Baladewa 8002 didermaga Mako Polairud guna melakukan pemeriksaan alutsista sebagai penunjang pelaksanaan tugas anggota Ditpolairud.
Turut hadir menyertai Kapolda, Irwasda Polda Sulut Kombes Pol Bayu SIK, Karo Ops Polda Sulut Kombes Pol Mugi Sekar Jaya SSos SIK, Dir Intelkam Polda Sulut Kombes Pol Heri Wahyudi SIK, Dir Reskrimsus Polda Sulut Kombes Pol Stefanus Michael Tamuntuan SIK MSi, Kabid Propam Polda Sulut Kombes Pol Reindolf Unmehopa SH SIK, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol IiS Kristian SIK, Koorspripim Polda Sulut AKBP Irwanto SIK MH.