Manado, sudara.id – Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, menyampaikan kuliah umum di Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), Manado, dengan mengusung tema “Pokok-Pokok Pikiran Rencana Pembangunan Jangka Menengah dan Jangka Panjang Daerah Provinsi Sulawesi Utara.”
Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, dosen, mahasiswa, serta perwakilan dari instansi pemerintah.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur memaparkan visi, misi, dan strategi pembangunan yang akan menjadi arah kebijakan Sulawesi Utara dalam jangka menengah dan panjang.
Ia menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antara pemerintah daerah dan institusi pendidikan tinggi, khususnya Universitas Sam Ratulangi, dalam mewujudkan provinsi yang maju, mandiri, dan berdaya saing global.
Unsrat Klarifikasi Isu Pencopotan Dosen, Tegaskan Tidak Ada Pelanggaran Prosedur
“Pembangunan Sulawesi Utara bukan hanya tentang infrastruktur fisik, tetapi juga pembangunan sumber daya manusia, penguatan inovasi daerah, dan keberlanjutan lingkungan. Universitas memiliki peran penting dalam mempersiapkan generasi yang akan memimpin masa depan daerah ini,” ujar Gubernur Yulius dalam kuliahnya pada Senin, 11 Agustus 2025.
Sementara itu, Rektor Universitas Sam Ratulangi, Prof. Dr. Ir. Oktovian B.A. Sompie, M.Eng., IPU., ASEAN Eng, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Gubernur dalam kegiatan akademik yang strategis ini.
Ia menilai kuliah umum tersebut sangat penting dalam menyelaraskan arah pendidikan tinggi dengan kebutuhan pembangunan daerah.
“Kuliah umum ini menjadi referensi dalam merancang program pendidikan yang lebih relevan dan aplikatif. Kami berharap sinergi antara Unsrat dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara semakin kuat dalam menciptakan ekosistem kolaboratif,” tutur Rektor Oktovian.
Wamendiktisaintek Dialog Bersama Pimpinan UNSRAT: Dorong Penguatan Program Kampus Berdampak
Kuliah umum ini menjadi bagian dari komitmen bersama antara pemerintah dan perguruan tinggi dalam membangun Sulawesi Utara sebagai provinsi yang unggul di tingkat nasional maupun global, melalui pendidikan, riset, dan inovasi yang berdampak nyata bagi masyarakat. Mz