Scroll untuk baca artikel
Example 360x360
Example 728x250
BeritaPendidikan

Prof Sompie Pimpin Upacara HUT ke-79 RI di Unsrat, Sampaikan Pesan Mendikbudristek

1545
×

Prof Sompie Pimpin Upacara HUT ke-79 RI di Unsrat, Sampaikan Pesan Mendikbudristek

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Manado, Sudara.id – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) menggelar upacara bendera yang khidmat pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Upacara yang diadakan di kampus Unsrat ini dipimpin langsung oleh Rektor Unsrat, Prof. Dr. Ir. Oktovian Berty Alexander Sompie, M.Eng., IPU., ASEAN Eng, yang juga membacakan sambutan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Baca juga:   Pelantikan Dokter Spesialis, Dokter, Dokter Gigi, dan Ners, Prof Sompie: Abdikan Ilmu untuk Masyarakat

Dalam sambutannya, Rektor Unsrat menyampaikan pesan penting dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengenai perjalanan Gerakan Merdeka Belajar yang telah dilaksanakan selama lima tahun terakhir.

Example 300x600

“Dalam lima tahun terakhir ini, kita semua telah berjuang dalam gerakan Merdeka Belajar, dan ini sebuah perjuangan yang tidak mudah,” ujar Prof. Sompie. Ia menekankan bahwa gerakan ini telah membawa perubahan besar dalam berbagai aspek, mulai dari sistem, cara kerja, hingga pola pikir.

Baca juga:   2205 Mahasiswa Dilepas Ikut KKT Angkatan 140 UNSRAT di Minahasa Utara

Namun, Rektor Unsrat juga mengingatkan bahwa Gerakan Merdeka Belajar ini barulah awal dari perjalanan panjang. “Gerakan Merdeka Belajar barulah titik awal, masih jauh dari kata sempurna, belum sampai di garis finis dan perjalanan ke depan tentunya masih akan ada banyak tantangan,” tambahnya.

Oleh karena itu, Menteri Pendidikan mengajak seluruh elemen pendidikan di Indonesia untuk terus melanjutkan perjuangan dalam memajukan pendidikan dan kebudayaan nasional.

Baca juga:   Rektorat Unsrat Klarifikasi Isu Bocornya Hasil Seleksi PPDS Ilmu Bedah Periode Juli 2024

Pesan ini menjadi refleksi bagi seluruh civitas akademika Unsrat untuk semakin memperkuat tekad dalam memajukan pendidikan, serta berkontribusi aktif dalam membawa Indonesia melompat ke masa depan yang lebih baik. Upacara peringatan ini dihadiri oleh seluruh jajaran pimpinan, dosen, staf, dan mahasiswa Unsrat, serta berlangsung dengan penuh semangat kebangsaan.

Example 300250 Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *